Kamis, 31 Januari 2013

MACAM-MACAM DZIKRULLAH


Planet
Dzikir adalah keterhubungan/keterpautan hati kita dengan Allah ta’ala

1. Dzikir lesan = ialah untuk mengingatkan hati yang lupa ini adalah dzikirnya orang awam dan pemula.

2. Dzikir Nafs (Jiwa) = yaitu dzikir yang tak di dengarkan, dan tak dengan huruf maupun suara…tidak bias di indera………….dzikir ini di rasakan dan tak berkomat kamit karena dzikirnya dengan gerak tubuh,nafas,jantung,tangan dll…

3. Dzikir Qolby (Hati) = dalam kedalaman hatinya yang telah menjumpai keagungan Allah dan keindahan Allah……contoh..medianya dengan alam, menyaksikan keadaan alam semesta, keindahan alam, bencana alam dsb, yang membuat diri merasa kecil dan ciut dan merasa tak berdaya dan hanya Allah sajalah yang maha Agung.

4. Dzikir Ruh = buah dari Dzikir Ruh itu menyaksikan cahaya tajali sifatilah…..contoh kita menyaksikan wujud alam raya adalah merupakan wujud tajali dari sifat wujudnya Allah

5. Dzikir Sirr (Bathin) = muroqobah terhadap mukasyafah rahasia keilahian..

6. Dzikir Khofi = Efek dari cahaya keindahan dzat yang maha Esa pada kedudukan yang benar…..orang yang sedang tenggelam dalam dzikir ini keberagaman cahaya allah tetap tunggal baginya…jadi senantiasa bahagia…..sifat dan karakter para nabi itu beraneka ragam tapi tetap satu jua yaitu dari perintah Allah…

7. Dzikir Sirri ahfal khofi (Paling samar) = paling samarnya samar, hanya terhadap haqiqat Allah yang maha yaqin…tak bias melihat kepada itu kecuali Allah sendiri, karena Allah adalah puncak dari segala pencapaian dan ujung terakhir dari setiap tujuan.

(Sirrul Asror Syekh Abdul Qodir Aljilani)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar